BPN

“Sosialisasi dan Penyepakatan Pembuatan Desain Awal (Visioning)”

Lanjutan Kegiatan Matek Konsolidasi Tanah dengan Agenda “Sosialisasi dan Penyepakatan Pembuatan Desain Awal (Visioning)” ke masyarakat Desa Bangun 1 Kec. Parbuluan Kab. Dairi telah dilaksanakan pada hari Kamis 12 September 2024 di Kantor Desa Bangun 1.

Dalam sosialisasi tersebut narasumber yaitu Kepala Bidang Pengadaan Tanah dan Pengembangan Ibu Khoirun Nisak, S.H, M.H dan Pejabat Fungsional Madya Bapak Drs. Rasmon Sinamo, M.A.P dari Kanwil BPN Provinsi Sumatera Utara.
Yang turut di hadiri oleh Jajaran pemerintahan Kabupaten Dairi yaitu Perwakilan Asisten Pemerintahan, Perwakilan Bappeda, Perwakilan Dinas Pertanian, Perwakilan Dinas PUPR, Camat Parbuluan, Kepala Desa Bangun 1 dan perangkat Desa, Kelompok tani beserta seluruh masyarakat yang terkena di rencana lokasi kegiatan Konsolidasi Tanah ini.
Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Dairi, Bapak Daud Wijaya Sitorus, S.P., M.Si hadir dalam kegiatan ini juga menyampaikan arahan dan dukungan terhadap kegiatan Konsolidasi Tanah ini.

Desain Awal/Visioning merupakan gambaran kasar mengenai tema dan arah pengembangan lokasi Konsolidasi Tanah. Pembuatan Desain Awal/Visioning merupakan kegiatan untuk memvisualisasikan kondisi lingkungan yang diharapkan tercapai di masa yang akan datang dari hasil penataan konsolidasi tanah dalam bentuk Desain Awal (Sketch Block Desain). Visioning dilaksanakan dengan tujuan untuk lebih menarik minat masyarakat menjadi peserta kegiatan penataan konsolidasi tanah dengan melihat gambaran keadaan yang akan diperoleh setelah Konsolidasi Tanah.

Berita Terkait

Back to top button