Parade dan Gebyar Berkebaya Nusantara
Provinsi Sumatera Utara mendapat giliran menjadi tuan rumah Parade dan Gebyar Berkebaya Nusantara bertempat di Lapangan Banteng, Kota Medan, Minggu (28/8/2022). Ini meru[akan ke 3. Sebelumnya Timnas Pengajuan Hari Kebaya Nasional telah menggelar kegiatan serupa di 3 kota yakni Kota Solo, Semarang dan Jakarta.
Parade ini diinisiasi oleh Ketua Umum Rumah Lintas Agama (RKLA) sekaligus Penanggungjawab Parade dan Gebyar Kebaya Nasional, Hj Bunda Indah dan disemarakkan seluruh perwakilan perempuan dari 33 Kabupaten/Kota Semarak Parade Kebaya di Sumatera Utara dengan dukungan dari berbagai komunitas perempuan, ibu-ibu Bhayangkari, Persit, Dharma Wanita dan Puteri Indonesia Sumatera Utara, Sarah Panjaitan. Ditemui usai Parade, Ketua TP PKK Ny. Romy Mariani Eddy Berutu yang memimpin rombongan perempuan perwakilan dari Kabupaten Dairi mengatakan keberagama budaya adalah kekayaan bangsa kita dan menjadi identitas yang melekat bagi sebuah suku bangsa yang bisa menunjukkan jati diri.