Dinas Perpustakaan dan Kearsipan

KPPM MAHASISWI UNIVERSITAS HKBP NOMMENSEN MEDAN

Tanggal 14 Maret 2022 yang lalu, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Dairi kembali menerima kedatangan 2 orang adik-adik Mahasiswi dari Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas HKBP Nommensen (UHN) Medan. Adapun adik-adik yang datang masing-masing an. Grace Youlanda Sari Simangunsong (NPM. 19520194) dan Hevidora Linny Sinaga (NPM. 19520289). Adapun masa pelaksanaan KPPM ini sendiri berjalan sejak 13 Maret sampai dengan 13 Juli 2022.
Ini kali kedua di Tahun 2022 kedatangan adik-adik mahasiswa/i dari Universitas Kota Medan.

Sebelumnya dibulan Februari kemaren, DPK Kab. Dairi juga kedatangan adik Mahasiswa an. Panji Budiarto Manik dari Program Studi Diploma -3 Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara, yang melaksanakan kegiatan Observasi Penyusutan Arsip Dinamis di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Dairi.

Adapun tujuan kedatangan adik-adik dari Universitas UHN Medan ini adalah untuk melaksanakan kegiatan Kuliah Praktek dan Pengabdian Masyarakat (KPPM).

Seperti yang disampaikan oleh adik-adik Mahasiswi UHN Medan sendiri, disampaikan bahwa KPPM itu sendiri adalah sebuah kegiatan intrakurikuler yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa/i untuk belajar dan bekerja sama dengan masyarakat, cq Aparatur Sipil Negara (ASN) DPK Kab. Dairi. Pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh adik-adik mahasiswi ini bukan lah berarti mengajari ASN DPK Kab. Dairi tentang sesuatu ilmu yang berguna bagi para ASN, tetapi melakukan pemberdayaan melalui sebuah proses pencarian (research) yang dilakukan secara bersama-sama untuk mencari sebuah solusi atas suatu masalah.

Bagi DPK Kab. Dairi sendiri, kegiatan KPPM adik-adik dari UHN Medan ini sangat positif. Terlebih saat ini, DPK Kab. Dairi sedang turut serta mensukseskan kegiatan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PERPUSNAS RI) dengan tag line Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial, yakni dimana Perpustakaan bukan hanya tempat membaca buku, tetapi harus menjadi tonggak penyangga pemberdayaan masyarakat disekitarnya. Dan DPK Kab. Dairi mewujudkannya dengan memberikan Kursus Komputer Kilat Gratis (KUKIS) bagi siswa/i Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Dengan kehadiran adik-adik mahasiswi dari UHN Medan ini, menjadi “bala bantuan”, yang mana selama ini tutor yang mengajar adik-adik peserta KUKIS ini hanya 2 orang, sehingga kurang maksimal dalam hal pemberian ilmu bagi adik-adik peserta KUKIS. Dan perpaduan ilmu komputer ASN DPK Kab. Dairi dengan ilmu komputer yang dimiliki adik-adik mahasiswi ini, akan semakin memperbanyak ilmu yang akan disampaikan kepada adik-adik peserta kukis.

Seperti disampaikan adik-adik mahasiswi, bahwa tag line Universitas HKBP Nommensen adalah Pro Deo et Patria (Bagi Tuhan dan Ibu Pertiwi), kiranya dengan kegiatan KPPM ini akan memebrikan persembahan yang hidup bagi TUhan Yang Maha Esa melalui kegiatan KUKIS yang berguna bagi adik-adik generasi penerus bangsa. #salamliterasi #uhnmedan

Berita Terkait

Back to top button