Ceramah Bintal Agama Kristen WBP Rutan Kelas IIB Sidikalang Kanwil Kemenkumham Sumut Bersama Koramil 02/Sidikalang (15/05/2024)
Sidikalang – Rutan Kelas IIB Sidikalang Bersama Koramil 02/Sidikalang adakan Ibadah Bimbingan Mental Agama Kristen yang diikuti oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang beragama Kristen.
Bertempat di Aula Pengayoman Rutan Sidikalang, Ibadah yang Mengusung thema “Menanti Hari Tuhan (2 Petrus 3 ayat 3)” berjalan aman dan kondusif.
Kasubsie Pengelolaan Rutan Kelas IIB Sidikalang mewakili Ka.Rutan yang pada sambutannya beliau menyampaikan Ucapan Terimakasih Kepada TNI terkhusus Koramil 02/Sidikalang telah bersedia memberi Pelayanan Ibadah untuk WBP Rutan Kelas IIB Sidikalang dan semoga kedepannya sinergitas antara TNI dan Kemenkumham di Kabupaten Dairi semakin solid.
Selanjutnya, sambutan dari Komandan Koramil 02/Sidikalang Kapten inf T. Aritonang juga menyampaikan terimakasih atas sambutan hangat Rutan Kelas IIB Sidikalang dan Warga Binaan Pemasyarakatan, “Terimakasih kami ucapkan Kepada Keluarga Besar Rutan Kelas IIB Sidikalang atas sambutannya dan Kepada Saudaraku yang sedang menjalani proses hukum, tetap semangat dan meningkatkan keimanan”. Ujar Kapten Inf Aritonang
Bertindak sebagai pemimpin ibadah, Rohaniawan Bapak Ev Ibrahim Barus S.Th dalam khotbahnya menyampaikan agar WBP Rutan Kelas IIB Sidikalang tetap Semangat dan mengimani walaupun sedang menjalani masa hukuman.
“Tetap Semangat Saudaraku, serahkan seluruh hidup kita kepada-Nya dan Tidak melupakannya dalam setiap Kondisi, dan kita harus mempersiapkan diri untuk kedatangannya ” Ujarnya.
Seluruh rangkaian acara ibadah berjalan dengan lancar, kemudian diakhir acara seluruh Pelayan Ibadah, Pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mengikuti acara Foto bersama.