Pemkab

Ketua PKK Dairi Optimis Desa Pasi Jadi yang Terbaik di Sumut

DAIRIKAB.go.id – Ketua Tim Penggerak PKK Dairi Romy Mariani Eddy Berutu melakukan monitoring di Desa Pasi sebagai desa binaan hatinya PKK, Jumat (10/3/2023).

Monitoring dilakukan untuk melihat progres yang sudah dilakukan Desa Pasi dalam mempersiapkan desa tersebut sebagai desa binaan.

Setibanya di Desa Pasi, Romy Mariani menyaksikan para masyarakat dan juga anggota PKK Desa Pasi melakukan gotong royong membersihkan pekarangan rumah. Terlihat juga beberapa rumah masyarakat sudah terpasang pagar halaman.

Selain itu, Romy Mariani juga meninjau taman hatinya PKK dan tempat pembibitan.

Usai meninjau lokasi tersebut, Romy Mariani melakukan ramah tamah bersama anggota PKK Desa Pasi.

Dalam ramah tamah, Ketua PKK Dairi mengatakan dukungan dan motivasi dari masyarakat Desa Pasi, sehingga desa ini mampu menjadi desa yang terbaik di Sumatera Utara.

“Kehadiran kami ke Desa Pasi untuk memantau progres yang sudah dilakukan. Setelah saya pantau, ada progres yang baik seperti halnya tentang kebersihan yang dilakukan oleh masyarakat. Saya optimis Desa Pasi akan menjadi yang terbaik di tingkat Provinsi Sumatera Utara,” ujar Romy Mariani.

Dalam kesempatan tersebut, Romy Mariani menyerahkan secara simbolis bantuan bibit cabai kepada PKK Desa Pasi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Berampu Ramadhayani Berampu, Sekretaris PKK Dairi Meri Debora Iswan Togatorop, Pokja III PKK Dairi, Ketua PKK Desa Pasi Ny. Mardawati Sullam Manik.

Untuk Desa Pasi, beberapa bantuan sudah disalurkan di antaranya benih sayur bayam, kangkung, cabai serta tomat.

Untuk mendukung tercapainya program hatinya PKK, Desa Pasi telah melakukan studi tiru ke Desa Kuta Galuh, Kabupaten Karo.

Diharapkan dengan studi tiru tersebut, PKK Desa Pasi dapat menerapkan ilmu yang diperoleh dari studi tiru. (MRT)

Berita Terkait

Back to top button