Gelar Sosialisasi Portal Satu Data, OPD Pemkab Dairi Diharapkan Tertib Menghimpun Data
DAIRIKAB.go.id – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Dairi gelar sosialisasi Portal Satu Data Indonesia, Selasa (14/2/2023) di ruang rapat Setdakab Dairi. Sosialisasi tersebut dalam rangka membangun Metadata Statistik Sektoral di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Dairi, sesuai dengan Perpres RI Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia dan turunannya Perbup Dairi Nomor 38 Tahun 2022 tentang Penyelenggaraan Satu Data Indonesia.
Kepala Dinas Kominfo, Aryanto Tinambunan dalam sambutannya mengatakan bahwa Kabupaten Dairi saat ini sudah memiliki aplikasi Data yang diberi nama “ISADARI” atau dengan kata lain (Isen Satu Data Dairi). Disampaikan Aryanto, aplikasi ISADARI ini sudah ada sejak Tahun 2018 yang diberi nama “Portal Satu Data” namun kurang aktif dan Tahun 2022 diberi nama “ISADARI”.
“Kita akan berusaha semaksimal mungkin agar ISADARI ini kembali aktif. Nantinya, OPD Dairi sebagai produsen data akan mengirim data ke Kominfo sebagai Wali Data melalui google Drive dan nantinya Kominfo akan mengentri data tersebut ke ISADARI. Dengan adanya aplikasi ISADARI ini, diharapkan apa yang disampaikan oleh Bupati Dairi, Dr. Eddy Keleng Ate Berutu tentang satu Data Indonesia dapat terpenuhi,” Ujarnya.
Selanjutnya, Kabid Sumber Daya Komunikasi (SDK) Kominfo, Judit Rosdiana Papilaya Napitu, mengatakan, seluruh OPD di lingkungan Pemkab Dairi diwajibkan untuk mulai tertib dalam menghimpun data. Dikatakannya, data yang dihimpun penting untuk mengevaluasi apakah program kegiatan sudah sesuai target yang direncanakan atau belum.
“Untuk tahap awal, bapak ibu dapat menghimpun datanya di link google drive yang sudah kami sediakan. Kita mulai dari data Tahun 2022 saja, seiring berjalannya waktu kita lengkapi data sebelumnya,” Tuturnya. (JoBe)