Diskominfo Dairi Rapat Evaluasi Triwulan Produk Jurnalistik
Dairi– Dalam rangka mengevaluasi kualitas program kerja jurnalistik dalam triwulan pertama tahun 2022, serta meningkatkan program-program diwaktu berikutnya Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Dairi mengadakan rapat evaluasi bersama kepala bidang, Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Iswan Togatorop, Kapala Bidang Sumber Daya dan Komunikasi (SD Judith Napitu, bersama staf dan jajarannya, Rabu (13/04/2022) di ruang Media Centre Diskominfo Dairi. Selain itu hadir juga kabag protokol pimpinan (Prokopim), Nasip Berutu.
Dalam Rapat tersebut Kepala Dinas Diskominfo Aryanto Tinambunan dari 5 program produk Diskominfo yang telah berjalan hingga saat ini dan yang sedang direncanakan semua sudah berjalan baik namun perlu evaluasi untuk peningkatan kualitas.
Aryanto menyebut ada 5 produk program yang sedang berjalan, seperti, berita harian dairikab, Medsos pemkab, Pemkab Dairi Sepekan (Pedas) Majalah dan Infodairi.id
“Dari ke 5 produk tersebut, dalam evaluasi saya dan pimpinan kita bapak bupati sudah berjalan dengan baik, hanya butuh sedikit polesan untuk memaksimalkan kualitas seperti konsistensi dan ketepatan waktu tayang seperti Pedas yang wajib tayang di hari Rabu Setiap minggunya,” kata Aryanto.
Aryanto menyadari program unggulan seperti Pedas memang butuh effort yang tinggi dari para personil dalam mengelolanya agar senantiasa konsisten. Saya apresiasi semua rekan yang terlibat didalamnya yang senantiasa semangat.
Ia juga menyebut, dalam waktu dekat
Diskominfo berencana akan membuat program baru yakni Podcast berupa talkshow yang nantinya menghadirkan beberapa tokoh yang membahas seputar issu dan informasi menarik.
“Ya, rencana kita akan buat program talkshow 2 mingguan. Semoga sesegera mungkin bisa kita garap.
Terkait kehadiran Prokopim dalam rapat ini kadis kominfo berpesan agar dalam kegiatan Kominfo dan Prokopim yang beririsan agar dikomunikasikan lebih lanjut sehingga kehadiran personilnya di lapangan tidak terkesan mubajir.
“Karena Prokopum adalah bidang yang melekat dengan pimpinan, ya sebaiknya masing-masing kita lakykan tugas sesuai tupoksi saja. Bila kegiatan pimpinan adalah urusan pribadi, maka prokopimlah yang ambil alih, namun bila dibutuhkan support personil Kominfo untuk kegiatan tertentu, kami siap bantu,”pungkasnya.(ndss)